OFFSPRING akan kembali masuk studio bulan depan untuk melanjutkan proses penggarapan album barunya.
Dalam sebuah wawancara dengan Front Row Live Gitaris OFFSPRING Kevin "Noodles" Wasserman berbicara tentang album baru mereka ini setelah sekian lama dinanti-nantikan oleh para fans.
Soal kemajuan sesi penulisan lagu dan rekaman untuk album studio ke 10 -OFFSPRING ini Noodles mengatakan : "Kami sedang melakukan proses album ini,Kami berada di studio selama satu minggu ini.Dan mungkin akan sampai tahun baru nanti bahkan sampai januari tahun depan".
Untuk proses penggarapan album baru ini sangat berbeda sekali dengan album terdahulu mereka. "Lagu-lagu di album ini kami kerjakan langsung di dalam studio,seperti mebuat riff -riff dari lagu serta liriknya.kita langsung mengaransemennya saat itu juga dan jika sudah jadi lagu langsung kita rekam".tutur Noodles ."Memang cara yang berbeda untuk menciptakan lagu, tapi ini sangatlah kreatif",tambahnya.
Menurut Noodles, OFFSPRING tetap untuk mempertahankan getaran sound asli pada beberapa rekamannya. Rekaman kali ini kami garap secara semi live.
OFFSPRING merilis album kesembilannya, "Days Gone By" sekitar lima tahun yang lalu.Smash adalah album dari band ini yang paling fenomenal,dengan lagu Come Out And Play OFFSPRING telah meraup sukses besar kala itu.Album smash di rilis pada tanggal 8 April 1994
di bawah Label Epitaph Records
di bawah Label Epitaph Records
No comments:
Post a Comment